Pertemuan Awal Penyusunan Pedoman Pembukaan, Perubahan, dan Penutupan Unit Akademik

Pertemuan Awal Penyusunan Pedoman Pembukaan, Perubahan, dan Penutupan Unit Akademik
22/04/2021 No Comments Agenda dan Kegiatan,Dit-Renor,Pedoman/SOP

Dalam upaya peningkatan keorganisasian yang sehat di lingkungan UPI, Direktorat Perencanaan dan Organisasi melaksanakan pertemuan awal untuk kegiatan Penyusunan Pedoman Pembukaan, Perubahan, dan Penutupan Unit Akademik. Pertemuan ini dilaksanakan pada Rabu, 21 April 2021 pukul 13.30 secara paralel baik luring maupun daring. Pertemuan luring bertempat di ruang rapat lantai dua Direktorat Perencanaan dan Organisasi dan pertemuan daring berlangsung melalui Zoom Meeting.

Pertemuan Awal Penyusunan Pedoman Pembukaan, Perubahan, dan Penutupan Unit Akademik Melalui Zoom Meeting

Dasar yang dijadikan pegangan dalam penyusunan Pedoman Pembukaan, Perubahan, dan Penutupan Unit Akademik yaitu kebijakan dalam membuat pedoman, instrumen yang dipakai, serta mekanisme. Perlu dikumpulkan seluruh dokumen terkait pembukaan dan penutupan unit akademik serta dilakukan identifikasi ke unit mengenai kondisi eksisting terkait pembukaan dan penutupan saat ini.

Pertemuan Penyusunan Pedoman Pembukaan, Perubahan, dan Penutupan Unit Akademik akan aktif dilaksanakan pada bulan Mei 2021 dengan pertimbangan mengundang perwakilan Satuan Penjaminan Mutu dan Komisi Pengawas Akademik dari Senat Akademik. Tim sekretariat akan mengumpulkan dokumen serta kebijakan yang berkaitan dengan pedoman pembukaan, perubahan, dan penutupan di unit akademik. (ATY)

Tags
About The Author